BeritaDaerahNewsPendidikan

4 Dosen FKM Untika Luwuk Akan Jalani Sidang Promosi Doktor di Unhas

1612
×

4 Dosen FKM Untika Luwuk Akan Jalani Sidang Promosi Doktor di Unhas

Sebarkan artikel ini
Example 300250

Banggaikece.id— Dalam waktu dekat ini, ada empat dosen Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Tompotika (Untika) Luwuk yang akan menyelesaikan studi program doktoral di Universitas Hasanudin (Unhas) Makassar.

Dengan waktu berdekatan, keempat dosen di kampus biru itu akan menjalani ujian atau sidang promosi doktor di Unhas.

“Alhamdulillah, Insya Allah dalam waktu dekat ini ada 4 dosen FKM Untika Luwuk yang menyelesaikan studi lanjut program doktoral di FKM Unhas Makassar,” ungkap Rektor Untika Luwuk, Taufik Bidullah SE., M.Si., kepada media ini, Minggu 4 Agustus 2024.

BACA JUGA:  Promo Spesial September Bersama Cokro 2000 di Pameran BGE 2024, Potongan Angsuran Sampai 6 Bulan 

Keempat dosen yang akan segera menyandang gelar doktor itu adalah Mirawati Tongko, S.Kep.Ns, MKes., Bambang Dwicahya, SKM, M.Kes, Marselina Sattu, SKM, M.kes., dan Fitrianty S Lanyumba, SKM, M.kes.

BACA JUGA:  Ayo Ramaikan Berlangsung 4 Hari, Banggai Government Expo 2024 Resmi Dibuka

“Hari Senin besok ibu Mirawati Tongko (sidang promosi doktor), hari Selasa pak Bambang Dwi Cahya, hari Kamis ibu Marselina dan minggu depan ibu Fitri Sutadi,” jelas Taufik Bidullah.

Dengan selesainya beberapa dosen ini, maka menambah jumlah dosen di Untika Luwuk yang memiliki kualifikasi pendidikan sebagai doktor.

BACA JUGA:  Turunkan Baliho Cuma Prank, Warga Lontos Tetap Solid Dukung Sulianti Murad-Samsul Bahri Mang 

Menurutnya, peningkatan kualifikasi pendidikn dosen ini menjadi kebutuhan dalam peningkatan kompetensi dan profesionalitas dosen sebagai tenaga pendidik. 

“Pastinya ini akan mempertegas, kapasitas maupun kualitas Untika Luwuk dalam menyelenggarakan pendidikan tinggi, tidak perlu diragukan,” tandasnya. (*)