BeritaDaerahNews

Kadis Faisal Beberkan Peran P2KBP3A Dalam Penanganan dan Pencegahan Kekerasan di Satuan Pendidikan

56
×

Kadis Faisal Beberkan Peran P2KBP3A Dalam Penanganan dan Pencegahan Kekerasan di Satuan Pendidikan

Sebarkan artikel ini
Kadis P2KBP3A Banggai, Faisal Karim memberikan materi di kegiatan penguatan kapasitas Bunda PAUD se Kabupaten Banggai. FOTO: ISTIMEWA

Banggaikece.id- Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P2KBP3A) Kabupaten Banggai, Faisal Karim mendapat kesempatan untuk mengisi materi di kegiatan penguatan kapasitas Bunda PAUD dan Pokja Bunda PAUD se Kabupaten.

Kegiatan Penguatan Kapasitas yang diikuti Bunda PAUD di 24 kecamatan itu berlangsung pada Jumat 10 Mei 2024 bertempat Aula Polabotan Rumah Jabatan Bupati Banggai.

Agenda penguatan kapasitas ini dirangkaian dengan pelantikan Bunda Kecamatan di Kecamatan Toili Barat, Kecamatan Toili, Toili Kaya, Kecamatan Luwuk, Kecamatan Nuhon dan Kecamatan Balantak Utara.

BACA JUGA:  Tega Cabuli Adik Ipar di Batui Berulang Kali, Pria Ini Dibekuk Polisi

Turut hadir dalam kegiatan yakni Bunda PAUD Kabupaten Banggai, Syamsuarni Amirudin MM., Kadis Pendidikan, dan Kadis P2KBP3A serta sejumlah undangan lainnya.

Mengisi materi di kegiatan Penguatan Kapasitas, Kadis P2KBP3A Banggai, Faisal Karim menyampaikan materi tentang peran instansinya terkait Penanganan dan Pencegahan Kekerasan di Satuan Pendidikan.

BACA JUGA:  Laka Maut di Toili Barat Motor Vs Truk, Pria Asal Morowali Meregang Nyawa 

“Materi yang dibawakan, sekaitan pentinggnya emotional  healing (mengubah sudut pandang) dari pandangan negatif kepandangan positif dengan teknik refrating,” ungkap Kadis Faisal Karim, via pesan WhatsApp.

Menurutnya, betapa perlunya merubah perilaku anak dalam proses pembelajaran pada tingakatan PAUD. 

“Pada dinas kami ada namanya bina keluarga balita. Dan saat ini kami lagi menyosialisaikan sekolah ramah anak dan perlindungan kekerasan pada perempuan dan anak,” katanya.

Terkait sekolah ramah anak kata Kadis Faisal, Dinas P2KBP3A Kabupaten Banggai akan menyampaikan itu ke 24 kecamatan.

BACA JUGA:  Thower FC, Bintang Akambars FC, dan MZ A FC Raih Kemenangan di Penyisihan Futsal Open Turnamen Solidarity Cup for Palestina 2025

 “Untuk peserta yang hadir Bunda PAUD 24 kecamatan dan pokjanya. Harapannya agar Bunda PAUD kecamatan menjadi inspirasi bagi generasi penerus bangsa dan juga pondasi sebuah kekuatan yang berkelanjutan pada bangunan yang kokoh,” harapnya.

Ia juga berharap, Bunda PAUD bisa menjadi motor pengerak dalam mencerdaskan anak baik lingkup kelurga dan lingkungannya. (*).