BeritaDaerahNews

Setiap Hari, Unismuh Luwuk Bagikan Ratusan Takjil Gratis untuk Berbuka

45
×

Setiap Hari, Unismuh Luwuk Bagikan Ratusan Takjil Gratis untuk Berbuka

Sebarkan artikel ini
Rektor Unismuh Luwuk, Dr. Sutrisno K Djawa membagikan takjil gratis kepada pengguna jalan. FOTO: HUMAS UMLB

Banggaikece.id- Seperti tahun-tahun sebelumnya, Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Luwuk kembali aktif membagikan takjil gratis untuk berbuka puasa.

Takjil Gratis itu dibagikan kampus hijau kepada pengguna jalan baik pengendara motor, mobil maupun pejalan kaki lainnya.

Aksi bagi-bagi takjil gratis ini dipimpin langsung oleh Rektor Unismuh Luwuk, Dr. Sutrisno K Djawa. 

BACA JUGA:  Gardira FC dan Halimun FC Raih Kemenangan di Babak Penyisihan Futsal Solidarity Cup for Palestina 2025

Sebanyak seratus takjil dibagikan kepada masyarakat yang melewati jalan depan kampus favorit di Kota Luwuk Kabupaten Banggai itu.

“Kegiatan Ramadhan Berbagi ini sudah menjadi program tahunan,” kata Rektor melalui Humas Unismuh Luwuk, Adhar Olii kepada banggaikece.id, Sabtu 16 Maret 2024.

BACA JUGA:  Kasus Pembunuhan Ibu Rumah Tangga di Balantak Utara Ditahap Duakan 

Dijelaskan, dalam setiap harinya kampus hijau akan menyiapkan 100 dos takjil berupa kue untuk berbuka puasa.

Dalam aksi bagi-bagi takjil gratis ini, mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat. Para pengguna jalan begitu antusias menerima.

BACA JUGA:  Uji Coba Wahana Hoya-Hoya Sedot Ribuan Penonton di Toili Jaya

“Kegiatan berbagi takjil gratis ini dimulai setelah Sholat Ashar. Seriap hari disiapkan 100 dos kue, dan khusus Jumat kemarin 200 takjil,” tandasnya. (*)