Scroll untuk baca artikel
BeritaDaerahNews

Satlantas Polres Banggai Edukasi Safety Riding ke Komunitas Motor Yamaha Fazio

265
×

Satlantas Polres Banggai Edukasi Safety Riding ke Komunitas Motor Yamaha Fazio

Sebarkan artikel ini

Banggaikece.id- Jajaran Satlantas Polres Banggai melalui Unit Kamsel kembali menggelar kegiatan Sosialisasi dan Edukasi ke komunitas motor Yamaha Fazio.

Seperti pada Jumat, (24/1/2025) sore, di Pos Tugu Adipura Luwuk, Satlantas Polres Banggai melaksanakan sosialisasi dan edukasi tentang “Safety Riding” (Keselamatan Berkendara).

Pada kesempatan itu, Kanit Kamsel Satlantas Polres Banggai Aiptu Saripudin MB, SH turun langsung mengajarkan bagaimana tata cara berkendara, serta memperkenalkan alat-alat maupun kelengkapan berkendara yang baik dan benar.

BACA JUGA:  FEB UMLB dan Wilket FC Lolos ke Babak 16 Besar, Thower Jr Raih Kemenangan Perdana

“Kami mengajak teman-teman komunitas motor untuk dapat berpartisipasi dalam mewujudkan Kamseltibcarlantas yang aman dan kondusif,” ucap Saripudin.

“Kecelakaan berawal dari pelanggaran. Maka dari itu, jangan melanggar, jadikan keselamatan adalah kebutuhan kita,” tegasnya.

BACA JUGA:  Hadirkan Kepala Kemenag Banggai, SMA N 1 Toili Gelar Peringatan Isra Mi'raj

Selain itu, kegiatan juga berlanjut dengan Rolling Show bersama dengan rute star Dealer Yamaha Mutiara menuju Tugu 0 KM lanjut ke KM 5 hingga berakhir di Pos Lantas Tugu Adipura.

Terpisah, Kasat Lantas Polres Banggai AKP I Made Bagus Aditya membenarkan perihal adanya kegiatan tersebut.

BACA JUGA:  Tega Aniaya Pacar Hingga Viral,  Pemuda Asal Balantak Utara Diamankan Polisi 

“Kami terus menggencarkan sosialisasi edukasi safety riding ke berbagai kalangan mulai dari pelajar hingga komunitas sepeda motor. Tidak hanya untuk diri sendiri, pemahaman ini diharapkan mampu menciptakan kondisi aman dan tertib bagi seluruh pengguna jalan raya,” ujarnya. (*)