BanggaiKece.id – Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Bulan Bintang (PBB) Kabupaten Banggai, Sumardin La Madira, S.T., menghadiri Muktamar VI Partai Bulan Bintang (PBB) yang diselenggarakan di Hotel Aston Denpasar, Bali, pada 13-15 Januari 2025.
Dalam muktamar tersebut, Sumardin mewakili Ketua DPC PBB Kabupaten Banggai menyampaikan ucapan selamat atas terpilihnya Gugum Ridho Putra, S.H., M.H. sebagai Ketua Umum PBB periode 2025-2030.
Ia juga memberikan apresiasi tinggi atas suksesnya penyelenggaraan muktamar yang menjadi momentum penting dalam menentukan arah kebijakan partai ke depan.
“Muktamar ini bukan hanya ajang konsolidasi, tetapi juga langkah strategis untuk memperkuat eksistensi Partai Bulan Bintang dalam pembangunan nasional. Kami di DPC Kabupaten Banggai mendukung penuh kepemimpinan baru dan siap bersinergi untuk mewujudkan program-program partai,” ujar Sumardin.
Arah Kebijakan dan Komitmen PBB
Muktamar VI PBB dihadiri oleh pengurus dan kader partai dari seluruh Indonesia. Acara ini menjadi forum untuk menetapkan kebijakan strategis partai serta ajang pemilihan kepemimpinan nasional PBB.
Sumardin menegaskan bahwa DPC Kabupaten Banggai akan terus konsisten mendukung program-program yang sejalan dengan visi transformasi partai untuk Indonesia maju.
“Semoga Allah SWT selalu meridai setiap langkah perjuangan Partai Bulan Bintang. Insya Allah, kami akan bekerja keras, berkolaborasi, dan konsisten dalam mewujudkan cita-cita partai demi kesejahteraan bangsa,” tutupnya. (AGK)