BanggaiKece.id – Sebanyak 38 mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Luwuk sukses menyelesaikan program magang terapan di sejumlah sekolah mitra.
Mahasiswa tersebut berasal dari tiga Program Studi (Prodi), yaitu Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi (PJKR), Pendidikan Bahasa Inggris, dan Pendidikan Biologi.
Program magang ini berlangsung selama tiga bulan, dengan jadwal penarikan mahasiswa dari sekolah mitra pada 11 hingga 17 Desember 2024.
Sekolah mitra yang menjadi lokasi magang meliputi MAN 1 Banggai, SMAN 3 Luwuk, SMPN 3 Luwuk, MTsN 1 Banggai, MTs Daarul Hikmah Luwuk, SMPN 10 Pagimana, dan SMKN 1 Luwuk.
Wakil Dekan I FKIP Unismuh Luwuk, Dr. Muhammad Salahudin, menyampaikan bahwa pelaksanaan magang di sekolah mitra berlangsung dengan lancar selama tiga bulan tersebut.
“Kami berharap setelah menyelesaikan program magang ini, mahasiswa dapat lebih mengembangkan kompetensi yang telah diperoleh selama magang,” ungkap Dr. Muhammad Salahudin.
Pengalaman di lapangan ini kata dia, diharapkan menjadi bekal untuk berkontribusi dalam lingkungan akademik, meningkatkan kesiapan menghadapi dunia kerja, serta memperluas jaringan profesional mahasiswa.
“Harapan ini menjadi motivasi bagi para mahasiswa untuk terus belajar, berkembang, dan mempersiapkan diri menjadi tenaga pendidik yang kompeten di masa depan,” harapnya. (*)