BeritaDaerahNews

Pesan Octaveri di Pisah Sambut, Terus Berikan Pelayanan Terbaik dan Dukung Kepala Imigrasi Banggai yang Baru

454
×

Pesan Octaveri di Pisah Sambut, Terus Berikan Pelayanan Terbaik dan Dukung Kepala Imigrasi Banggai yang Baru

Sebarkan artikel ini
Pejabat lama dan yang baru Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Banggai, Octaveri dan M Iqbal Ma'ruf. FOTO: JAJAD

Banggaikece.id- Usai serah terima jabatan (Sertijab), Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Banggai menggelar acara Pisah Sambut dari pimpinan lama ke yang baru, Senin malam 25 November 2024 di Hotel Swissbell Luwuk.

Seperti diketahui, kepemimpinan Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Banggai kini telah berganti dari Octaveri S.Kom., MA., ke M Iqbal Ma’ruf A.MD.IM., SH., MH.

Octaveri yang telah mendedikasikan diri di tanah Babasalan (Banggai, Balantak, Saluan dan Andio) selama 12 bulan itu, harus berpindah tugas di Tarakan dengan jabatan yang sama. Sebelumnya, M Iqbal Ma’ruf juga bertugas di Tarakan.

Acara Pisah Sambut yang digelar di Hotel Swissbell Luwuk ini berlangsung cukup meriah. 

Dihadiri langsung para Pimpinan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah yakni Bupati Banggai, Amirudin, Kajari Banggai, Kapolres Banggai, dan sejumlah pejabat lainnya.

Mendedikasikan diri di Kabupaten Banggai, tak terasa sudah 12 bulan pengabdian Octaveri. Kini ia pun harus ikhlas meninggalkan Kota Luwuk, kota yang bikin perantau lupa untuk kembali.

“Luwuk ini sangat indah, semua ada. Pesona alamnya yang bikin takjub, di Banggai ini ada lautnya, ada gunung, sawah dan air terjun. Benar saja slogan Luwuk itu, Lupa untuk kembali,”  kata Octaveri, penuh haru dan bahagia.

BACA JUGA:  Tabrakan Hebat Terjadi di Singkoyo Vixion Vs Sonic

Selama 12 bulan lamanya, banyak kesan yang dilalui Octaveri. Bahkan keluarga, baik istri dan anak begitu betah tinggal di Luwuk, Kota Berair.

“Anak saya sekolah di sini (Luwuk) tidak mau pindah (ke Tarakan), katanya ayah, biar saja ayah pindah. Tapi kita di sini (tidak mau pindah). Iya betah, karena memang masyarakat Luwuk ini sangat ramah,” tuturnya.

Banyaknya kenangan yang luar biasa, Octaveri pun menyampaikan terima kasih yang teramat tinggi kepada semua pihak, baik keluarga besar Imigrasi Banggai, stakeholder dan lainnya.

Sinergitas 

Selama menahkodai Kepala Imigrasi Banggai, banyak capaian atau prestasi yang diraih Octaveri. Capaian ini, tak lepas berkat kerja keras dan kerjasama jajaran yang begitu solid.

“Terima kasih kepada Pak Bupati, Pemda Banggai yang selalu mensuport kami dalam memberikan pelayanan. Begitu juga Plh Kantor Wilayah Sulteng, yang telah mensupport selama saya menjabat,” tuturnya.

BACA JUGA:  Ratusan Tenaga Non-ASN Geruduk Kantor Bupati, DPRD, dan BKPSDM Bangkep Tuntut Keadilan

Ucapan terimakasih juga disampaikan Octaveri kepada rekan-rekan unsur Forkopimda yang selama ini bersinergi.

“Selama 12 bulan, sebagai manusia biasa, tentu ada salah dan khilaf. Kami meminta maaf dalam melaksanakan tugas, mohon maaf yang sebesar-besarnya,” ucap Octaveri.

Pesan

Akan bertugas di Tarakan, Octaveri sebagai Kepala Imigrasi Banggai yang lama, berpesan kepada rekan-rekannya agar terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Teman-teman, wajib mendukung penuh kerja-kerja Pak Kepala Imigrasi Banggai yang baru. Berikan dedikasi kalian kepada masyarakat,” pesannya.

Teruskan Inovasi

Mendapat kepercayaan untuk memimpin Imigrasi Banggai, M. Iqbal Ma’ruf mengaku senang. Apalagi melihat sambutan hangat yang luar biasa dari pimpinan lama.

“Terima kasih saya datang di Luwuk ini sudah disambut hangat, terima kasih Pak Veri bersama ibu,” ucap M Iqbal mengawali sambutannya.

Ia pun memperkenalkan diri, sebagai sosok ayah yang memiliki dua anak. Meski berpindah tugas di Luwuk, sang buah hati memutuskan sekolah di Jakarta.

Setelah Pisah Sambut, Octaveri akan menjalin silaturahmi bersama stakeholder dengan menemui langsung.

BACA JUGA:  Dimulai 19 Januari, LP3M Unismuh Luwuk Gelar Pembekalan KKN-MB Angkatan 37

“Untuk kerja-kerja, apa yang sudah dibangun pak Veri, akan saya teruskan baik itu kolaborasinya, inovasinya. Baik itu pelayanan kepada masyarakat maupun Penegakan hukum atau media sosial,” tandasnya.

Sementara itu, Bupati Banggai, Ir. H. Amirudin menyampaikan terima kasih kepada Kepala Imigrasi Banggai yang lama, Octaveri atas hubungan yang telah dijalin bersama Pemda Banggai.

Ia pun mendoakan kepada Octaveri agar bahagia dan sukses di tempat kerja yang baru di Tarakan.

“Selamat bertugas, nanti kita akan menjalin hubungan mugkin ada tugas besar. Di mana ada rencana Imigrasi untuk punya kantor yang lebih besar. Nah itu sudah kami siapkan tempatnya, sehingga harapan kami apa yang sudah rintis Pak Veri bisa dilanjutkan,” harap Bupati.

Kemudian, Kasi Tikim Banggai, Ridwan juga turut menyampaikan pesan dan kesan dalam acara pisah sambut tersebut.

Ia menyampaikan terima kasih kepada pejabat lama, Octaveri atas ilmu atau wawasan yang telah diberikan kepada jajaran dengan harapan bisa membawa Imigrasi Banggai lebih maju. (*)