BeritaDaerahNewsPendidikan

Selamat! Untika Luwuk Dinobatkan Terbaik 1 Dalam Pengelolaan MBKM Mandiri di Sulteng 

1198
×

Selamat! Untika Luwuk Dinobatkan Terbaik 1 Dalam Pengelolaan MBKM Mandiri di Sulteng 

Sebarkan artikel ini
Untika Luwuk di bawah pimpinan Rektor Taufik Bidullah SE., M.Si., sukses meraih penghargaan terbaik 1 dalam pengelolaan MBKM Mandiri di Sulteng. FOTO: ISTIMEWA

Banggaikece.id- Selamat! Universitas Tompotika (Untika) Luwuk sukses meraih penghargaan terbaik 1 dalam pengelolaan MBKM Mandiri di Provinsi Sulteng.

Penghargaan sebagai terbaik 1 ini diraih kampus biru di bawah pimpinan Rektor Taufik Bidullah SE., M.Si., dalam Anugerah dan Apresiasi Kinerja PTS tahun 2024, yang digelar LLDIKTI Wilayah XVI Gosulutteng, Rabu malam 16 Oktober 2024, di Palu.

Penghargaan itu diterima diterima langsung oleh Kepala LPM Untika Luwuk, Dr. Emi Yusnita Lalusu, SKM., M.Kes.

BACA JUGA:  Seru! Putra Jagal dan Tanjung Tuwis Bertemu di Babak 8 Besar Danki Cup 2024

Berhasil menorehkan prestasi sebagai terbaik 1, Rektor Untika Luwuk, Taufik Bidullah SE., M.Si, menyampaikan rasa syukurnya atas penghargaan ini. 

“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur atas penghargaan yang kami terima. Capaian ini merupakan buah dari kerja keras seluruh civitas akademika di Untika Luwuk, terutama Unit Pelaksana Kegiatan (UPK) MBKM, program studi, dosen, dan mahasiswa yang terus meningkatkan partisipasi aktif dalam implementasi MBKM,” ucap Rektor Taufik Bidullah.

Rektor Taufik Bidullah menekankan bahwa pencapaian ini tidak lepas juga berkat dari dukungan dan bimbingan LLDIKTI Wilayah XVI Gosulutteng. 

BACA JUGA:  Ratusan Tenaga Non-ASN Geruduk Kantor Bupati, DPRD, dan BKPSDM Bangkep Tuntut Keadilan

“Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan dan bimbingan dari LLDIKTI, yang telah membantu kami dalam pelaksanaan program MBKM. Penghargaan ini akan semakin memotivasi kami untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan pelayanan di Universitas Tompotika Luwuk,” kata Taufik Bidullah.

Diketahui, Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) merupakan program yang diusung oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, yang bertujuan untuk memberikan keleluasaan bagi mahasiswa dalam menentukan jalur belajar mereka, termasuk kesempatan untuk mengikuti program magang, penelitian, dan berbagai kegiatan lainnya yang mendukung pengembangan kompetensi.

BACA JUGA:  Tabrakan Hebat Terjadi di Singkoyo Vixion Vs Sonic

Atas diraihnya penghargaan ini, Untika Luwuk berharap dapat terus berkontribusi dalam peningkatan kualitas pendidikan tinggi di Sulawesi Tengah, serta mendorong mahasiswa untuk aktif dalam berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi pengembangan diri dan masyarakat. (*)