Banggaikece.id- BEM Fakultas Hukum Unismuh Luwuk sukses menggelar kegiatan sosialisasi pendidikan hukum sebagai pendidikan manusia di Desa Koninis, Desa Binaan Masyarakat Sadar Hukum, 13 Oktober 2024.
Sosialiasi sadar hukum ini dihadiri langsung oleh Kepala Desa Koninis dan masyarakat desa setempat.
Dalam kegiatan tersebut, Kepala Desa Koninis menyampaikan semoga kegiatan hari ini bisa membantu masyarakat yang berada di desa Koninis dalam mengantasi persoalan hukum.
Ia berharap, bukan hanya persoalan hukum semata, tapi juga semua persoalan lainnya dapat dibantu dalam penanganan.
Selanjutnya ketua BEM fakultas hukum yang dipimpin Khairul Salam menjelaskan bahwasanya kegiatan ini adalah kali pertama dibuat.
Setelah ini, BEM Fakuktas Hukum akan mengagendakan kegiatan serupa di desa lainya yang ada di Kabupaten Banggai.
Acara tersebut ditutup dengan penandatanganan MoU bersama antara BEM Fakultas Hukum Unismuh Luwuk dan kepala desa Koninis. (*)