BeritaDaerahNews

Bikers Subuhan Sambut Kedatangan UAS di Kota Luwuk

1731
×

Bikers Subuhan Sambut Kedatangan UAS di Kota Luwuk

Sebarkan artikel ini
Puluhan Anggota Bikers Subuhan Luwuk mengabadikan momen saat menyambut kedatangan UAS di Kota Luwuk. FOTO: IST
Example 300250

Banggaikece.id- Puluhan anggota komunitas Bikers Subuhan Luwuk (BSL) menyambut kedatangan Ustadz Abdul Somad (UAS) di Kota Luwuk, Kamis 22 Agustus 2024.

Bikers Subuhan Luwuk menyambut kedatangan UAS yang didampingi H. Ahmad Ali yang tiba di Bandara Syukuran Aminudin Amir Luwuk sekitar Pukul 13.45 WITA.

Tampak, puluhan bikers Subuhan begitu antusias menyambut kedatangan sosok ustadz sejuta umat itu.

BACA JUGA:  Hadirkan Ustadz Jumahir, Masjid Al Fattah Bukit Mambual Sukses Gelar Peringatan Maulid Nabi

Pembina BSL, KH. Muhammad Mu’adz Lc., M.Hi., yang ikut hadir dalam penyambutan, menyematkan jaket kebesaran BSL kepasa Ustadz Abdul Somad. Selain UAS, pemasangan jaket juga dilakukan kepada H. Ahmad Ali.

BACA JUGA:  2.668 Peserta Siap Ramaikan Run de City, Ada dari Jepang Hingga India

“Iya, kami menjemput kedatangan UAS di bandara,” kata Ustadz Mu’adz, sapaan akrabnya.

Hal senada disampaikan Ustadz Febriancu Nasulili, yang juga turut bersama-sama menyambut kedatangan UAS.

“Sekitar 40-an motor yang turun menyambut Ustadz Abdul Somad. Tadi sekitar Pukul 13.45 WITA,” katanya.

Diketahui, UAS diagendakan akan mengisi tausiyah atau ceramah di acara tabligh Akbar yang akan digelar di pelataran Masjid Agung An Nur Luwuk pasa Kamis malam Pukul 20.00 WITA.

BACA JUGA:  Ini Para Juara Lomba Peringati Maulid Nabi di Masjid Al Fattah BTN Bukit Mambual Regency

Tabligh Akbar ini diperkirakan akan dihadiri ribuan jamaah umat Islam yang ada di Kota Luwuk dan sekitarnya. (*)