BeritaDaerahNews

Prodi Biologi Unismuh Luwuk Tuntas Jalani Asesmen Lapangan, Rektor: Pantang Dapat Nilai C

1064
×

Prodi Biologi Unismuh Luwuk Tuntas Jalani Asesmen Lapangan, Rektor: Pantang Dapat Nilai C

Sebarkan artikel ini
Example 300250

Banggaikece.id – Setelah dilaksanakan selama dua hari, Asesmen Lapangan Re-Akreditasi Program Studi (Prodi) Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Luwuk Banggai resmi ditutup.

Hari terakhir Asesmen Lapangan itu ditutup langsung oleh Rektor Unismuh Luwuk Banggai, Dr. Sutrisno K Djawa, di Aula Pasca Sarjana,nSabtu 27 Juli 2024.

Selama dua hari, penilaian Asesmen Lapangan Prodi Biologi tersebut dilakukan langsung oleh Tim Asesor LAMDIK.

Dua Tim Asesor turun melakukan asesmen yakni, Prof. Dr. Dra. Andi Asmawati Azis, M.Si, dari Universitas Negeri Makassar sebagai Asesor I.

Kemudian Asesor II yaitu Dr. Slamet Hariyadi, M.Si, yang berasal dari Universitas Jember.

BACA JUGA:  Polisi Sita 20 Galon Cap Tikus di Pagimana, Tiga Orang Diamankan 

Dalam kesempatan itu, Dr. Sutrisno K Djawa, menyampaikan adanya Asesmen Lapangan ini,  sangat berharap untuk bisa mendapatkan kriteria Akreditasi Unggul.

Sebagaimana pesan dari Pimpinan Pusat dan Majelis DIKTI, kata Rektor, agar dalam setiap pelaksanaan Asesmen diharapkan tak ada yang mendapatkan nilai atau kriteria Akreditasi C.

“Olehnya itu, bagi kami pantang untuk mendapatkan nilai C, minimal Akreditasi Unggul, kalau tidak Baik Sekali,” kata Rektor, di hadapan jajarannya serta alumni FKIP, sembari bertepuk tangan.

Sehingganya, kata Rektor, agar bisa mencapai hal itu, kampus hijau pun terus berpacu dalam segala hal untuk memperbaiki.

BACA JUGA:  Ahmad Ali Bebaskan Tanah dan Hibahkan ke Yayasan Sodakotin Jaariyyah Latif

Di samping itu, Rektor  mengucapkan rasa terimakasih serta apresiasi yang setinggi-tingginya atas kerja keras tim dan perjuangan hari ini.

Apalagi, belum lama ini usai melaksanakan Asesmen Akreditasi Prodi Bahasa Inggris. “Bisa dibilang teman-teman belum ada yang istrahat full,” katanya.

Lebih lanjut, Rektor mengucapkan permohonan maaf kepada kedua tim Asesor, apabila terdapat hal-hal yang tidak menyenangkan atau kurang berkenan dari teman-teman Prodi Biologi FKIP.

“Selaku pimpinan, saya mengucapkan permohonan maaf jika terdapat kekurangan atau hal yang tidak berkenan, baik disengaja maupun tidak sengaja, selama melaksanakan Asesmen,” ungkapnya.

BACA JUGA:  Ditanya Soal Tambang Batu Gamping di Bangkep, Ini Jawaban Tegas Ahmad Ali

Oleh karena itu, setelah apa yang dilakukan, dirinya menekankan agar kedepan terus berbenah diri, terlebih apa yang telah disampaikan lewat Asesmen yang dibacakan oleh tim LAMDIK.

“Maka teruslah semangat dan berbenah sesuai apa yang telah dibacakan Asesmen.  Terpenting, kita tetap terus memberikan yang terbaik,” tandasnya. 

Sebagai informasi, pada momen penutupan Asesmen juga dirangkaikan dengan penandatanganan sekaligus penyerahan berita acara hasil Asesmen selama dua hari.

Hadir dalam Penutupan tersebut, Ketua BPH, Dr. Farid Haluti, Dekan FKIP, Dr. Armin Haluti, tim Prodi Biologi FKIP serta teman-teman mahasiswa dan sejumlah Alumni FKIP. (*)