BeritaDaerahNews

PK IMM Balut Ajak Pemilih Muda Cerdas Memilih Pemimpin

205
×

PK IMM Balut Ajak Pemilih Muda Cerdas Memilih Pemimpin

Sebarkan artikel ini
Example 300250

Banggaikece.id–Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PK IMM) Banggai Laut mengajak para pemilih muda untuk lebih cerdas dalam memilih pemimpin. 

Hal itu diungkapkan dalam diskusi Publik malam dengan bertema “Pemilih Cerdas”, Jumat 19 Juli 2024, di Kafe Titik Kumpul Banggai Laut.

Arman alimudin selaku ketua IMM Banggai Laut mengatakan, para intelektual terutama kader IMM hari ini harus cerdas dalam memilih calon pemimpin. 

“Misal dalam hal ini pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati,” katanya.

Ia mengatakan, mahasiswa sebagai kelompok terdidik harus menjadi agen yang mendorong lahirnya pemilih cerdas. “Pemilih cerdas adalah pemilih yang menggunakan rasionalitas. Melihat calon berdasar rekam jejak dan gagasannya,” imbuhnya.

BACA JUGA:  Abrasi Mengancam, Warga Desa Keak Minta Pemda Balut Bangun Tanggul Pantai 

Melalui jalan itulah, kata Arman, momen kali ini sebagai sebuah harapan untuk Indonesia yang lebih baik bisa diwujudkan. 

“Intelektual harus memberikan kebermanfaatan terhadap lingkungannya nanti agar lebih cerdas dalam memilih,” katanya.

Sementara itu, diskusi ini digelar dalam rangka mengajak masyarakat, khususnya generasi muda, untuk cerdas dan cermat dalam menganalisa informasi jelang Pemilihan yang akan datang agar tidak salah dalam memilih pemimpin.

BACA JUGA:  Kalahkan Dirgantara Bubung Lewat Adu Penalti, MAU Fc ke Semifinal Camat Luktar Cup 2024

Mahasiswa itu mengimbau anak muda agar bijak dan selektif dalam memilih pemimpin. 

“Prinsipnya, kami ingin mendorong anak muda menjadi pemilih cerdas,” imbuhnya.

Diskusi publik ini menghadirkan tiga pembicara. Pertama, Syahrudin M Tintis, SH Selaku ketua KPU. Kedua, Akhmad, S.Pd., SH.,M.Pd Selaku bidang SDM KPU. Dan yang ke tiga Moh. Ihwan, SH selaku ketua Bawaslu. 

Menurut ketiga pemateri ini, pemilih muda perlu mengembalikan ruang-ruang diskusi publik sehingga akan semakin banyak pemuda yang cerdas dalam memilih pemimpin. 

BACA JUGA:  Cabup Bangkep Rusli Moidady Silaturahmi Bersama Warga Tobing, Komitmen Bawa Perubahan Nyata

“Mau tidak mau, mahasiswa saat ini harus ikut andil dalam pengawasan Pemilu dan memberikan edukasi kepada masyarakat. Karena banyak pemimpin atau pelaku kekuasaan yang menggunakan aparatur sipil sebagai alat politik,” ungkapnya.

Dari ketiga pemateri menambahkan, untuk persoalan pemilihan dan pengawasan tergadap edukasi politik perlu disepakati bersama kaum muda, rasionalitas dan idealisme anak muda saat ini sangat diperlukan. 

“Melalui dialog malam hari ini dapat lebih bijak memilih pemimpin sebagai pemimpin yang akan datang,” harapnya. (*)