Banggaikece.id– Kegiatan Festival Ogoh-ogoh dalam rangka perayaan hari raya Nyepi, pergantian menyambut tahun baru 1946/2024 M Caka serta melestarikan adat, seni dan budaya Bali di Toili Barat berlangsung meriah.
Bertempat di Desa Mentawa Kecamatan Toili Barat, festival Ogoh-ogoh dilaksanakan oleh perhimpunan pemuda Hindu Indonesia, Sabtu (27/4/2024) pukul 12.45 Wita dibuka oleh Plt Kadis PUPR Banggai, Dewa Supatri Agama.
Turut dihadiri Kasubsektor Toili Barat IPDA Haryadi, Camat, Koramil 1308-14 LB, Peradah dan Parisade Banggai, serta Kades Se-Kecamatan Toili Barat.
Bertemakan “Melalui Kegiatan Festival Ogoh-ogoh Kita Tingkatkan Kreativitas, Solidaritas, Tradisi, dan Budaya Guna Mencapai Pemuda Hindu yang Ajeg dan Shanti.
“Kami hadirkan personil Polri untuk melaksanakan pengamanan,” ujar Kasubsektor Toili Barat, IPDA Haryadi.
Festival Ogoh-ogoh ini diikuti juga oleh masyarakat Hindu dari Desa Mantawa, Desa Pasirlamba, Desa Mekarsari, Desa Bukit Makarti, Desa Karya Makmur, Desa Sindang Sari, Desa Uwelolu, dan Desa Kamiwangi.
“Para Bhabinkamtibmas dibantu senopati/pecalang untuk memberikan pengamanan, himbauan kamtibmas dan mengatur penonton agar tertib sehingga festival ini menjadi lancar,” pungkasnya. (*)