BeritaDaerahNews

Pawai Takbir di Luwuk, Pemuda Ganaktur Kelurahan Baru Bawa dan Kibarkan Bendera Palestina

91
×

Pawai Takbir di Luwuk, Pemuda Ganaktur Kelurahan Baru Bawa dan Kibarkan Bendera Palestina

Sebarkan artikel ini

Banggaikece.id,-Ribuan warga Kota Luwuk, Selasa (9/4/2024) malam menggelar konvoi pawai takbir keliling menyambut Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriah 2024 Masehi. Meski selesai diguyur hujan seharian, namun tidak menyurutkan warga untuk mengikuti konvoi pawai takbiran ini.

PHBI Banggai menggelar konvoi takbiran ini dengan melewati start Mesjid Agung (An Nur) Luwuk belok kiri tugu Adipura melewati jalan Urip Sumoharjo, jalan jendral Sudirman, belok kanan arah puge, belok kanan arah depan Lapas Luwuk lurus belok kanan arah SDN Simpong melewati Kompi lurus lewati Kelurahan Simpong lurus belakang SMAN 1 Luwuk.

Kemudian belok kanan depan gereja Bukit Moria lurus lewati lapangan alun-alun Luwuk belok kiri tugu Adipura lurus lewat depan rujab Bupati lurus belok kiri lampu merah kantor BPS naik tanjakan Rajawali belok kanan lurus jalan Pelita lewati Puskesmas Kelurahan Baru belok kanan turunan SMPN 1 Luwuk belok kiri lurus Kelurahan Soho belok kanan perumahan Kodim dan belok kiri arah depan Kodim.

BACA JUGA:  Laka Maut di Toili Barat Motor Vs Truk, Pria Asal Morowali Meregang Nyawa 

Di Kilometer satu Kelurahan Bungin lurus belok kiri samping tanjakan RSUD Luwuk, bekok kanan jalur dua belakang RSUD Luwuk terus sampai BTN Nusagriya turun all Swalayan BTN Pepabri belok kanan arah Kilongan terus depan Bimoli, depan RSUD Luwuk lurus Bungin arah pertokoan belok kiri pos lantas arah jalan maleo dan lurus belakang Luwuk shopping Moll dan finish astaka Lalong.

BACA JUGA:  Tega Cabuli Adik Ipar di Batui Berulang Kali, Pria Ini Dibekuk Polisi

Bendera Palestina dibetangkan oleh salah satu peserta nomor urut 44 dari Pemuda Ganaktur (Gabungan Anak Turki) dalam konvoi pawai takbiran tersebut dengan mengumandangkan Takbir.

Adapun tema yang diusung pemuda Ganaktur yaitu “Ganaktur For Palestine”dengan menggunakan kostum ala pasukan Mujahidin Palestina diiringi lagu penderitaan rakyat Palestine. 

BACA JUGA:  Thower FC, Bintang Akambars FC, dan MZ A FC Raih Kemenangan di Penyisihan Futsal Open Turnamen Solidarity Cup for Palestina 2025

Warga yang menyaksikan pawai konvoi takbiran saat peserta dari Pemuda Ganaktur melintas sangat mengapresiasi dan juga meneriakan takbir sambil mengancungi telujuk angka satu (Tauhid). 

Koordinator pawai takbiran dari Pemuda Ganaktur, Ewha mengatakan inisiatif mengambil tema for Palestina sebagai bentuk dukungan kepada Saudara-saudara kita yang ada di tanah Palestina terus berjuang untuk merebut kembali miliknya. 

“Kami hadir ikut meramaikan konvoi takbiran lebaran dengan tema for Palestina bukan untuk menjadi yang terbaik atau juara akan tetapi  sebagai bentuk simpatisan untuk Saudara-saudara kita di tanah Palestina,” pungkasnya. AGK